Sabtu, 31 Oktober 2009

Kunang-Kunang Cafe


Jika bingung menghabiskan akhir pekan bersama pasangan anda, tidak ada salahnya jika anda mencoba mampir ke salah satu cafe unik yang berada dibilangan Surabaya barat.

Kafe yang mempunyai nuansa romantis tersebut adalah 'Kunang-Kunang' yang terletak di Kompleks Puri matahari apartment di jalan HR Mohammad Surabaya.

Konsep yang diusung 'Kunang-Kunang' memang berbeda dari cafe pada umumnya. "Untuk menampung para pengunjungnya, Kunang-Kunang memanfaatkan keberadaan tempat parkir mobil Puri Matahari yang berada di atas ketinggian.

Memang konsep tersebut bisa dibilang unik. Selain berada dipinggir jalan, namun situasi cafe tetap tenang, karena masih berada di dalam kompleks Puri matahari.

selain itu Kunang-Kunang cafe juga mengusung suasana hutan di tengah kota. Sehingga begitu kita memasuki pintu masuk, kita sudah bisa menemukan suasana kerindangan pohon-pohon yang memang sengaja ditanam agar terlihat rindang dan enak.

Untuk memasuki cafe ini, kita terlebih dahulu harus berjalan melewati kolam ikan yang berada di bawah kaki kita. Setelah itu kita akan disambut dengan gemericik suara air terjun buatan. Sehingga ketika kita memesan dan berada disana maka kita akan mendapati suasana hutan yang sebenarnya.

Anda pun tidak perlu khawatir kepanasan di dalam cafe ini. Karena untuk menghindari hawa panas, cafe ini juga memasang mysty cool atau embun buatan, yang membuat kita terasa segar.

Maka tidak ada salahnya jika kita mencoba menhabiskan malam minggu di Kunang-Kunang cafe. Selain tempat yang enak buat kongkow-kongkow, di sana juga tersedia menu spesial yang bisa kita nikmati. Menu istimewa ini adalah, steak hot stone daging rusa/menjangan.

Banana king





Raja Pisang yang satu ini bukan sebangsa monkey, tapi Banana King adalah sebuah kafe yang terletak di HR. Muhammad, Surabaya. Tepat di depan swalayan Papaya. Ya ya, maaf lagi2 review dari Surabaya Barat Cukup unik karena mengandalkan menu-menu yang diolah dari bahan pisang (banana).

Suasana kafe cukup nyaman buat kongkow2, diterangi cahaya temaram neon biru di satu sisi dan kuning di sisi lain. Sebuah layar lebar LCD menjadi hiburan biar ga boring sambil menunggu pesanan datang.

Minuman Capuccino dan Strawberry in Dawn muncul lebih dulu disusul Fritatta, Deep Fried Cassava dan terakhir Chocolate Grilled Banana. Beveragenya standar saja, tapi tidak mengecewakan.

Sepotong Frittata menjadi pembuka supper (dinner part 2) saya malam itu, omelette dari bahan telur dengan campuran bawang bombay dan mushroom. Favorit ku adalah -agak mengejutkan sebenarnya, Deed Fried Cassava atau dalam bahasa ndesonya : singkong (puhung) goreng. Sangat crispy di luar dan empuk didalam. Cocolan sambal yg spicy cocok dengan rasa singkong yang gurih. Kita pun sakaw dan order menu ini 2 kali,



Yg terakhir muncul adalah menu (yg supposed to be andalan), Chocolate Grilled Banana yg diluar dugaan biasa-biasa saja, malah kalah pamor dengan Fried Cassava yg sudah terlebih dahulu anumerta dalam perut saya. Penyajiannya cantik, pisang panggang yg telah dipipihkan ditaburi lelehan coklat diatasnya dengan tekstur yang menggoda. Pisang panggang-nya quite sweet, sayang sausnya terasa kurang ‘chocolate’, gak bisa bikin saya indulged sampe merem melek gt.. *kok kalimat terakhir saya kayak Cinta Laura ya ? *



Overall, suasana ok, cocok buat yg nyari cafe yang relatif tenang. Owner Banana King kayaknya mesti mikir2 untuk bikin kafe Cassava King deh, secara singkongnya lebih enak

Kamis, 08 Oktober 2009

Burrberry Cafe


ada tempat namanya Burrberry Cafe,
di Jl Dharma husada Indah 43-45,
makanannya Halal.
Katanya sih, ...Tempatnya asik banget, seluruhnya nuansa Burbberry abis, coklat krem garis line melintang. dan pemandanganya asik, soalnya diatas roof
Makanannya ada steak, hotdog, egg devil, cupcakes, pokoknya western buanget tapi harganya murah Rp 10.000 sampe Rp 50.000 an aja.
Bisa free wi fi, baca buku (selalu ada majalah dan buku yang uptodate!!, nonton DVD, TV (Indovision). Pokoknya nyante abis.

Cafe Tomodachi


ada tempat namanya Cafe Tomodachi,
di Jl Embong Ploso 27, Surabaya,
yang jualan ada menu Tradisional sampai Western.
makanannya Halal.
Katanya sih, ...Cafe baru lagi di Surabaya Tomodachi Cafe - Jl Embong Ploso 37, Surabaya. Kalo dari namanya pasti kebayang menu-menu Jepang! Padahal menu di Tomodachi Cafe itu banyak mulai dari resep tradisonal Indonesia seperti Sup Buntut sampai menu Western - steak-steak gitu deh! Trus rasanya juga spicy pas banget dengan porsi yang disajikan. Ngga gitu gede tapi cukup bikin kenyang.Trus harganya juga masuk akal!Mulai dari ribuan sampai puluhan ribu! Yah sesuailah dengan rasa dan porsi.Waiternya juga ramah, suka nanya ada apa yang kurang dari menu yang kita pesan? Trus kalo mo pulang bisa mampir ke pastry spot di deket pintu masuk. Dari bentuk dan aroma pastrynya sih lumayan menggoda...
Ngga cuma menunya aja yang menggoda, karena atmosfernya juga ok… sofa2 empuk dengan meja kayu warna coklat gelap yang elegan plus lampu hias yang cantik dalam nuansa warna tanah bikin kita lebih rileks buat ngobrol dan menikmati menu yang terjasi Cuma…sayangnya musik yang terdengar kurang diiiiikkiiiiiiiiiiitttt lagi! Baru bisa dibilang OK! Karena musik yang diputar buat suasana yang “high class” itu agak ngga nyambung! Mungkin masih penjajakan pasar kali…. hehehehehehe…Penasaran pgn tau rasa dan suasana yang seru? Shoot it! Langsung aja ke Tomodachi Cafe - Jl embong Plozo 27

Coffee Corner


ada tempat namanya coffee corner,
di jl. AR. Hakim deket kampus ITATS,
yang jualan coffee specialist.
makanannya Halal.
Katanya sih, ...top markotop jos markojos.....aliass uuueeennnaaaakkk teennnaannnn
kl dilihat dari tempatnya,wuihhhh...asyik bgt,cozy n yg bikin betahnya krn bnyak makhluk beningx.....hehehe.selain tu crew baristanya keren n pelayanannya siiippppp bgt apalagi si Warjooo...
trus menu kopinya macem2,n tampilannya bak cafe mahal TP sekali lagi jgn kuatir coz harganya tidak semahal tampilannya alias murah bgtttt...pokoknya msh bs dijangkau ma kita2 yang 'tongpes crew' alias mahasiswa... hehehe
tp suer mang g rugi kesana,karena selain kalian dpt kepuasan menikmati kopinya kalian juga dpt tmpat hangout yg asyikkkk..g rugi d..eh satu lagi yang punya jg ramah bgt..wis dijamin puas d!!! sueerrr g mbujuk!!!

Pict nyusul y broo.....